Minggu, 29 Maret 2015

Ini alasan Bill Gates mengaku kalah dari Steve Jobs

Ini alasan Bill Gates mengaku kalah dari Steve JobsBuku biografi Steve Jobs yang ditulis oleh Brent Schlender and Rick Tetzeli kembali mengungkap rahasia besar. Kali ini, rahasia itu berkaitan dengan mantan bos Microsoft, Bill Gates.
Dalam buku itu, Bill Gates sekitar tiga tahun lalu diketahui secara terang-terangan mengaku bila dirinya tidak akan pernah bisa berada di level Steve Jobs. Orang paling kaya di dunia itu juga mengatakan bila Steve Jobs paham soal design dan branding jauh lebih baik dari dirinya.
"Aku tidak akan pernah bisa satu level dengan Steve Jobs," ungkap Bill Gates dalam buku 'Becoming Steve Jobs'.
Hal lain yang membuat Bill Gates mengagumi sosok mendiang bos Apple itu adalah caranya mempresentasikan setiap produk baru Apple, CNET (24/03). Persiapan launching setiap produk Apple dianggap sempurna oleh Bill Gates.
"Dia tahu dengan pasti apa yang ingin dikatakan. Dan si atas panggung dia bisa membuat Anda mengerti semua yang dia pikirkan sebelum naik ke sana," jelas Bill Gates.
Lebih lanjut, Bill Gates terpesona dengan setiap detail yang disampaikan oleh Steve Jobs, bagaikan akting aktor kelas atas. Steve Jobs seakan akan bisa menyentuh emosi setiap penonton. Tak heran bila banyak yang merasa sosok Steve Jobs belum bisa tergantikan, bahkan oleh Tim Cook, CEO Apple saat ini.

0 komentar:

Posting Komentar